7 Skincare Emina untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat yang Ampuh 2021

Jerawat merupakan masalah kulit wajah yang bisa muncul akibat penyumbatan pori-pori oleh minyak berlebih atau penumpukan sel-sel kulit mati. Namun jerawat juga bisa disebabkan pemakaian skincare atau kosmetik yang salah, perubahan hormon serta pemakaian obat-obatan tertentu.

Jerawat seringkali dikeluhkan wanita karena tampilan wajah yang jadi tampak kurang menarik. Selain itu jerawat juga membuat seseorang tidak bisa leluasa memakai produk kecantikan, salah-salah bisa membuat jerawat tumbuh semakin banyak.

banyak wanita yang dibuat kesal karena masalah ini. Jerawat bisa tiba-tiba muncul ketika malam hari, dan kita baru menyadarinya saat bangun keesokan harinya. bagi kamu yang memiliki kulit acne prone, jerawat akan semakin beresiko muncul di wajahmu.

jika kamu lengah sekali saja, tidak segan-segan jerawat muncul dalam waktu yang sangat singkat setelahnya. Untuk mengatasi masalah tersebut, mari simak beberapa skincare Emina yang bisa dipakai untuk kulit berminyak dan berjerawat.

Skincare Emina untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat

Emina merupakan brand kosmetik dan skincare lokal yang sudah dikenal banyak kaum hawa khususnya di kalangan anak muda. Emina memang meresepkan produknya untuk wanita usia tersebut, itu bisa dilihat dari kemasannya yang girly, warna-warni dan tampak menarik.

Emina merupakan bagian dari PT. Paragon Technology and Innovation bersamaan dengan Make over dan Wardah. Nah, Emina sekarang ini telah memiliki produk yang lengkap, contohnya saja produk yang diformulasikan untuk kulit berminyak dan mudah berjerawat.

1. Emina Ms. Pimple Acne Solution

Emina Ms. Pimple Acne Solution

Solusi perawatan kulit berjerawat ada disini, produk ini bernama Ms. Pimple Acne Solution. Produk yang belum lama diluncurkan Emina Cosmetics ini bisa kamu coba untuk mengatasi masalah jerawatmu.

Rangkaian Ms. Pimple Acne Solution memiliki 4 produk di dalamnya. semuanya diformulasikan untuk kulit berjerawat serta cocok untuk kulit berminyak. 4 produk tersebut diantaranya:

Face Wash

menggunakan bahan utama berupa Rosebay Willowherb Extract membuat produk anti acne ini sangat bagus untuk perawatan kulit berjerawat. Kandungan tersebut dikenal ampuh untuk memelihara kemerahan pada kulit.

Lalu ada kandungan Zinc Gluconate dan ekstrak Witch Hazel yang bisa menghambat pertumbuhan bakteri jerawat serta mengurangi produksi minyak oleh kelenjar sebum. Produk ini akan membantu menyegarkan kulit yang meradang akibat jerawat.

Moisturizing Gel

Selanjutnya adalah gel pelembab yang diformulasikan kandungannya untuk para pemilik kulit berminyak dan berjerawat. Tekstur gel membuatnya sangat mudah diaplikasikan, lembut di kulit serta fungsi melembabkan menjadi lebih maksimal.

Karena tergabung dalam satu rangkaian, maka kandungannya pun tidak jauh berbeda dari yang lain. Sama seperti sebelumnya yakni terdapat Rosebay Willowherb Extract, Salicylic Acid, Zinc Gluconate, dan Witch Hazel Extract untuk perawatan kulit berjerawat. Ada tambahan kandungan SPF 15 untuk melindungi kulit dari sinar UV matahari.

Pengaplikasiannya bisa kamu lakukan setiap pagi hari sebelum memakai make up. Asalkan rutin setiap hari mengoleskan gel nya serta menggunakan produk lain dalam rangkaian Emina ini hasilnya akan tampak signifikan. Jerawat semakin mengering dan produksi minyak berlebih bisa ditekan.

 Face Toner

Toner merupakan salah satu skincare wajib untuk membersihkan wajah. Tidak hanya kotoran yang dibersihkan, bakteri, dan zat racun yang menempel di wajah juga bisa diangkat ketika mengaplikasikan toner.

Rangkaian  Emina Ms. Pimple Acne Solution mempunyai satu produk Toner yang layak kamu coba. Banyak manfaat yang akan diberikan Toner Emina ini dan sayang jika kamu melewatkannya.

Face Toner Emina diklaim mempunyai kandungan non-alkohol yang menjadikannya cocok untuk kulit sensitif. serta dibuat menggunakan bahan formula yang ringan di kulit, membuat kulit terasa nyaman serta meminimalisir iritasi.

Area kulit berjerawat mempunyai kadar pH yang tidak seimbang, untuk itu gunakan toner Emina ini yang dapat menyeimbangkan kadar pH kulit sehingga kulit menjadi lebih sehat.

Spot Gel

Perawatan intensif kulit berjerawat bisa kamu lakukan menggunakan produk ini. Dengan kandungannya, kulit berjerawat bisa diatas bahkan langsung ke sumber masalahnya yakni bakteri Propionibacterium acnes (bakteri yang menyebabkan jerawat).

Ketika diaplikasikan ke area kulit berjerawat, produk akan bekerja melalui 4 tahapan diantaranya mengatasi penyebab timbulnya jerawat, mengontrol produksi sebum, menghaluskan wajah hingga atasi noda hitam bekas jerawat.

2. Emina Bright Stuff for Acne Prone Skin

Emina Bright Stuff for Acne Prone Skin

Memiliki kulit acne prone memang sangat beresiko mengalami pertumbuhan jerawat jika tidak benar-benar merawat kulit. misalnya jika kamu tidak rajin mencuci muka, maka jangan heran kalau jerawat muncul keesokan harinya.

Untuk itu, cobalah produk pencuci wajah yang cocok untuk perawatan jerawat di wajah. Produk ini bisa membantu mencerahkan wajahmu berkat diperkaya kandungan ekstrak summer plum dan double brightening power di dalamnya.

tidak cukup sampai disitu, face wash Emina ini dikombinasikan bersama ekstrak cinnamon bark yang ampuh mengangkat kotoran, minyak dan debu tanpa membuat wajah jadi kering. Yuk buat wajahmu tampil lebih cerah, sehat dan glowing dengan produk Emina ini!

Baca Juga: 10 Urutan Pemakaian Emina Bright Stuff agar Wajah Cerah Maksimal

3. Emina Bright Stuff for Acne Prone Skin Moisturizing Cream

Emina Bright Stuff for Acne Prone Skin Moisturizing Cream

Emina bright Stuff juga memproduksi skin care untuk memelihara kulit berjerawat dan berminyak dengan krim pelembabnya. produk ini sangat baik untuk kulit acne prone berkat formula khusus yang ditambahkan berupa ekstrak cinnamon bark yang berfungsi sebagai soothing agent serta sebum regulator.

dengan harga 28 ribu, kamu bisa mendapatkan skin care Emina yang sayang jika dilewatkan ini. Selain ekstrak cinnamon bark, ada kandungan lainnya seperti ekstrak summer plum dan double brightening power yang akan mencerahkan dan membuat kulitmu tampak glowing bercahaya.

4. Emina Greentea Latte Face Mask

Emina Greentea Latte Face Mask

Lelah beraktivitas? Yuk gunakan masker wajah Emina satu ini untuk mengembalikan kesegaran kulitmu. Mengandung ekstrak green tea yang bisa membuat kulit elastis kembali. Ekstrak green tea juga bisa menenangkan kulit meradang akibat jerawat.

Diperkaya kandungan ekstrak susu yang ampuh memperhalus dan mencerahkan kulit. face mask ini memiliki tekstur yang ringan di  kulit, beraroma lembut dan menenangkan.

5. Emina Witch Power Face Toner

Emina Witch Power Face Toner

Untuk mempersiapkan kulitmu menggunakan skincare tahapan selanjutnya, GUnakan Witch Power Face Toner yang ampuh menyegarkan kulit serta berkandungan bebas alkohol sehingga aman untuk kulit sensitif.

Toner Emina ini mengandung Zinc Gluconate yang bisa memperlambat produktivitas kelenjar sebum yang terlalu aktif. Lalu ada pula kandungan ekstrak Witch Hazel yang bisa berfungsi sebagai zat anti-inflamasi serta menenangkan peradangan jerawat.

6. Emina Apricot Jam Face Scrub

Emina Apricot Jam Face Scrub

Apricot Jam Face Scrub merupakan scrub wajah produksi Emina yang sangat cocok untuk kulit berminyak dan berjerawat. produk ini ampuh mengontrol produksi minyak berlebih. Eksfoliasi 2 kali dalam seminggu merupakan perawatan terbaik yang bisa mengembalikan tekstur wajahmu.

Dengan kombinasi antara kandungan Apricot Seed dan Olive Oil, face scrub ini akan secara natural melembabkan kulit, melakukan eksfoliasi untuk mengangkat sel kulit mati, serta mengangkat kotoran yang menumpuk di wajahmu.

Baca Juga: 6 Cream Siang Malam Wardah untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat

7. Emina Sun Protection Sunscreen

Emina Sun Protection Sunscreen

Wajib bagimu untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari menggunakan sun protection sunscreen produksi Emina kali ini. Kandungan SPF 30  PA+++ akan memproteksi kulit dari sinar UVA dan UVB, walaupun sebisa mungkin kamu jangan berlama-lama berada di bawah terik sinar matahari.

Tentu kenyamanan adalah hal paling utama. untuk itu sunscreen Emina ini diproduksi dengan formula yang ringan di kulit. selain itu tidak lengket serta mudah meresap ke dalam kulit. kemasannya mungil dan travel friendly, mudah dibawa untuk aktivitas sehari-hari.

Emina bisa menjadi solusi perawatan wajahmu dari masalah minyak berlebih serta jerawat. harganya yang sangat terjangkau ditambah dengan formula yang bagus sangat worth to try! Selamat mencoba, ladies.

Bagikan ke orang-orang terdekatmu!