1. Beranda
  2. Skincare
  3. Reaksi Awal Pemakaian Cream Susu Domba (Review Update 2022)

Reaksi Awal Pemakaian Cream Susu Domba (Review Update 2022)

reaksi awal pemakaian cream susu domba

Ezkosmetik.com – Pernah dengar cream susu domba? Cream susu yang tengah populer ini sedang diperbincangkan banyak kalangan wanita karena manfaatnya bisa mencerahkan dan memutihkan kulit wajah. Bukan hanya itu, cream susu domba dipercaya bisa mengatasi beragam masalah pada kulit wajah seperti flek hitam, jerawat, pori-pori besar, ruam kemerahan dan lain sebagainya.

Namun ada isu yang beredar tentang reaksi awal pemakaian cream susu domba yang justru membuat kulit mengalami masalah. Bukannya masalah kulit wajah yang hilang, tapi masalah kulit wajah semakin bertambah akibat reaksi awal memakai cream susu domba. Lalu apakah hal tersebut benar adanya? Yuk simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.

Cream Susu Domba

Sebelum itu, apakah kamu tahu beberapa informasi penting Cream Susu Domba, misalnya kandungan, ijin BPOM dan proses kinerja cream sehingga bisa menutrisi kulit wajah? jika belum, anda bisa menyimak penjelasan lengkapnya disini.

Cream susu domba merupakan Whitening cream atau krim pemutih yang tempat produksinya berada di negeri Gajah Putih, Thailand. Sesuai namanya, cream tersebut mengandung bahan utama berupa susu domba yang telah melalui banyak proses sehingga bisa diaplikasikan di kulit wajah. cream tersebut juga telah malalui uji dermatologis atau diuji secara langsung oleh dokter kulit untuk memastikan keamanannya.

Terlebih lagi cream susu domba telah mendapatkan ijin edar dari BPOM sehingga bisa dipastikan aman dipakai karena tidak mengandung bahan-bahan yang bisa membahayakan kulit. sebaliknya, cream ini mengandung bahan-bahan yang baik untuk kesehatan dan kecantikan kulit seperti plasenta, AHA, alpha arbutin Aloe Vera, formula whitening agent dan berbagai vitamin alami.

Kandungan plasenta yang didapat dari dalam susu kambing/domba berguna sebagai booster untuk mempercepat penyerapan formula di dalam krim. Kandungan lainnya adalah AHA yang bisa mengangkat sel-sel kulit mati dan kandungan protein hewani yang bisa menutrisi kulit wajah agar tampak lebih cerah bercahaya.

Secara keseluruhan, manfaat yang bisa anda dapatkan dengan memakai cream susu domba antara lain:

  • Mencerahkan dan memutihkan kulit wajah.
  • Meringkas pori-pori besar.
  • Menyamarkan flek-flek hitam membandel.
  • Menghaluskan kulit wajah yang kasar.
  • Membuat kulit wajah terasa lebih lembut.
  • Mengangkat sel-sel kulit mati.
  • Membantu menjaga kelembaban kulit.
  • Mengangkat kotoran dan debu.
  • Mengatasi masalah kulit kusam.
  • Bersifat anti-aging atau membantu menghambat penuaan dini.

Baca Juga: Ada 15 Manfaat dan Efek Samping Cream HN yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Memakainya

Reaksi Awal Pemakaian Cream Susu Domba

Ketika membahas mengenai reaksi awal pemakaian suatu produk kecantikan, dalam hal ini adalah produk Cream Susu Domba, setiap penggunanya akan mengalami reaksi yang berbeda. Kita dapat bedakan menjadi dua kelompok agar lebih mudah dipahami yakni kelompok pengguna yang cocok dan tidak cocok.

Untuk kelompok pengguna yang cocok akan mengalami reaksi yang tidak begitu dirasakan. Pengguna yang cocok umumnya akan langsung menerima manfaat cream susu domba seperti kulit wajah yang mulai tampak lebih cerah, glowing, pori-pori yang semakin mengecil dan lainnya.

Selain itu, pengguna yang cocok juga bisa mengalami reaksi kulit mengelupas saat awal-awal memakai cream. Kulit mengelupas merupakan cara kerja cream untuk mengangkat sel-sel kulit mati yang menutup kulit. jadi anda tidak perlu khawatir akan hal tersebut.

Sedangkan reaksi awal yang terjadi pada pengguna tidak cocok biasanya berupa gejala negatif yang membuat kulit bermasalah misalnya kulit kencang seperti ketarik, gatal-gatal, muncul ruam kemerahan, terasa sensasi terbakar hingga iritasi kulit. gejala efek samping tersebut adalah tanda kalau tubuh menolak kandungan yang ada di dalam cream susu domba.

Tubuh menganggap kalau kandungan dalam cream susu domba adalah benda asing yang tidak seharusnya masuk sehingga reaksinya berupa gejala-gejala negatif tersebut. Jika anda sendiri yang mengalaminya, alangkah baiknya segera hentikan pemakaian cream. Istirahatkan kulit sebentar dari skincare-skincare lainnya juga agar kulti bisa kembali normal.

Baca Juga: 9 Ciri-Ciri Kulit Tidak Cocok Menggunakan Cream HN

Tips Memakai Cream Susu Domba

Cocok atau tidaknya kulit dengan cream susu domba tidak bisa kita tentukan. Oleh sebab itu, lakukan cara-cara untuk mengetahui apakah cream susu domba cocok dengan kulit atau tidak sebelum memakainya secara menyeluruh pada wajah. Tidak ada yang spesial, hanya tips sederhana yang dapat dilakukan sebelum memakai cream apapun, bukan hanya cream susu domba saja.

Yang bisa anda lakukan sebelum memakai cream susu domba adalah mengujinya pada sebagian kulit. Lakukan uji coba pada sebagian kulit wajah atau bagian kulit tertutup seperti kulit lengan atas. Pakailah hingga beberapa kali untuk melihat apakah reaksi positif atau negatif yang anda dapat.

Bagi anda berkulit normal, cream susu domba bisa diaplikasikan 2-4 kali dalam seminggu. Tapi jika anda punya kulit sensitif pakailah cream 1-2 kali dalam seminggu. Kulit sensitif lebih rentan mengalami masalah apabila memakai produk berbahan aktif dengan konsentrasi tinggi seperti cream susu domba.  

Langkah-langkah memakai Cream Susu Domba

Selain karena kulit tidak cocok, yang membuat kulit wajah bermasalah ketika memakai cream susu domba adalah pemakaiannya yang ‘sembrono’. Pakailah cream susu domba dengan benar sesuai aturan dan jangan berlebihan dengan anggapan ‘memakai cream lebih banyak akan membuat kulit wajah lebih cepat putih’.

Langkah-langkah memakai cream susu domba yang benar seperti di bawah ini:

  • Gunakan sabun dari cream susu domba pada pagi hari sebelum memulai aktivitas.
  • Oleskan cream siang minimal 15 menit sebelum beraktivitas.
  • Pakai kembali sabun dari cream susu domba setelah selesai aktivitas siang.
  • Oleskan krim malam sebelum tidur.
  • Pakai cream 2-4 kali dalam seminggu

Baca Juga: Review 10 Krim Penghilang Flek Hitam di Apotik Paling Ampuh

Kesimpulan

Tidak ada hasil instan untuk mendapatkan kulit wajah yang cantik berseri dan bebas masalah walaupun sudah memakai cream susu domba. Pemakaian yang rutin dan benar sangat dianjurkan agar manfaat cream bisa anda dapatkan secara maksimal. Reaksi awal pemakaian cream susu domba akan berbeda-beda pada setiap orang tergantung pada cocok atau tidaknya cream pada kulit wajah.  semoga postingan kali ini bisa menjawab rasa penasaran anda mengenai cream susu domba.

Toko Online yang Menjual Cream Susu Domba (CSD)


Cek Harga / Lihat di Lazada


Cek Harga / Lihat di Shopee