Flek hitam menjadi salah satu masalah kulit wajah yang kadang dialami orang. Flek hitam muncul di berbagai bagian wajah seperti area hidung, bawah mata dan pipi. Masalah wajah ini berasal dari sel kulit mati, bakteri, dan minyak yang menumpuk dan menyumbat pori-pori.
Meski tidak terasa sakit atau berbahaya, namun flek hitam tetap saja sangat mengganggu penampilan dan membuat orang kurang pede khususnya bagi wanita. Sebab itu, skincare khusus untuk mengatasi flek hitam sangat diperlukan.
Garnier menjadi salah satu merk produk kecantikan yang memiliki produk skincare untuk flek hitam dan memutihkan wajah. Berikut beberapa rekomendasi yang bisa kamu pilih.
Rekomendasi Skincare Garnier untuk Hilangkan Flek Hitam
Bagi kamu yang sudah nggak tahan sama flek hitam yang ada di area wajah, rekomendasi skincare Garnier ini bisa menjadi referensimu.
1. Garnier Bright Complete Vitamin C Booster Serum
Salah satu skincare Garnier untuk menghilangkan flek hitam adalah Garnier Bright Complete Vitamin C Booster Serum. Di buat dengan 30X vitamin C, booster serum dari Garnier ini berguna mencerahkan noda hitam yang bekerja lebih cepat di dalam kulit.
Apalagi dengan teksturnya yang ringan di kulit dan tidak meninggalkan lengket membuatnya nyaman diaplikasikan setiap hari.
Sesuai namanya, produk ini adalah booster serum yang akan meningkatkan kinerja skincare selanjutnya. Telah teruji secara klinis sehingga aman digunakan. Sebaiknya aplikasikan serum ini siang maupun malam hari agar maksimal.
2. Garnier Bright Complete White Speed Serum Day Cream
Garnier Bright Complete White Speed Serum Day Cream merupakan krim penghilang flek hitam dan pencerah wajah yang menjaga kelembaban kulit di siang hari. Dengan kandungan vitamin C dari buah Lemon Yuzu yang diklaim dapat membuat kulit tampak lebih cerah sejak hari ke 3.
Di samping itu diperkaya dengan ekstra SPF 36 PA+++ yang efektif menjaga kulit dari sinar uv matahari. Masalah-masalah kulit wajah seperti kulit tampak kusam, bekas jerawat dan noda hitam dapat sekaligus disamarkan.
3. Garnier Bright Complete Sleeping Mask
Garnier Bright Complete Sleeping Mask akan bekerja mencerahkan kulit wajah sewaktu kamu tidur pada malam hari. Masalah pada permukaan kulit wajah seperti bekas jerawat, noda dan flek hitam dapat teratasi berkat kandungan prebiotik yogurt dan Vitamin C dari ekstrak lemon.
Selain itu, kandungan tersebut bekerja membantu memperbaiki sel kulit yang rusak, sehingga tekstur kulit menjadi lebih lembut serta halus.
Teksturnya krimnya yang kaya dan mudah meresap ke dalam kulit, membuat kulit wajah terasa lebih segar dan tampak lebih cerah saat bangun di pagi harinya.
4. Garnier Bright Complete Vitamin C Serum Mask
Garnier Bright Complete Vitamin C Serum Mask, sesuai namanya, mengandung bahan utama vitamin C dan ekstrak lemon yang bekerja meningkatkan kecerahan kulit wajah dan membuat noda hitam tersamarkan.
Jika wajah kamu sering kering karena kekurangan pelembab, Serum Mask Garnier ini diperkaya hyaluronic acid yang melembapkan kulit dan menjaga tekstur kulit agar tetap kenyal.
Produk ini berbentuk tisu masker jadi lebih mudah diaplikasikan serta dibersihkan.
5. Garnier Sakura Glow Serum Night Cream Moisturizer
Flek hitam dapat mengganggu penampilanmu dan membuatmu kurang percaya diri. Aplikasikan Garnier Sakura Glow Serum Night Cream Moisturizer di setiap malam untuk membantu mencerahkan warna kulit, menyamarkan flek hitam, dan merawat kehalusan kulit.
Skincare ini mengandung 2x ekstrak sakura agar wajah glowing dan cerah merona saat bangun tidur. Cukup oleskan krim secara merata ke wajah dan leher, khususkan di area wajah yang bermasalah. Gunakan sebelum tidur di malam hari.
6. Garnier Sakura Glow Day Cream
Selanjutnya adalah Garnier Sakura Glow Day Cream yang merupakan krim pelembab Garnier yang bisa membantu mencerahkan kulit.
Terdapat kandungan ekstrak sakura dan Vitamin Pencerah (B3 & CG) yang bekerja dari dalam mencerahkan kulit wajah dan mengatasi masalah kulit yang terkait.
Meski efektif melembapkan, namun produk ini tidak akan membuat minyak berlebih di wajah. Mengandung juga SPF 30 yang menjaga kulit dari sinar UV A/B dan merawat kehalusan kulit wajah.
7. Garnier Bright Complete Scrub Cleanser
Menggunakan Garnier Bright Complete Scrub Cleanser dapat membantu mengatasi masalah flek hitam di wajah.
Produk ini mengandung butiran scrub untuk membersihkan kulit dari kotoran dan debu, serta mengangkat sel-sel kulit mati yang menumpuk pada wajah.
Diperkaya kandungan 1.000 micro beads dan sari lemon yang membersihkan kulit tanpa menyebabkan iritasi. Meski dibuat dari bahan-bahan alami, tetap berhati-hati khususnya jika kulitmu cenderung kering dan sensitif. Aplikasikan 2-3 kali dalam seminggu untuk hasil optimal.
8. Garnier Bright Complete Vitamin C Face Wash
Selain scrub pembersih, Garnier melengkapi seri Garnier Light Complete dengan sabun pembersih muka. Skincare Garnier dengan kandungan vitamin pencerah tinggi, pure lemon essence dan ekstrak Moringa yang efektif membersihkan kulit wajah dan bantu cerahkan warna kulit.
Sabun muka ini dapat membersihkan wajah secara menyeluruh termasuk dari make up dan polusi dalam sekali bilas.
Apakah bisa atasi flek hitam? Produk ini sifatnya membantu, kamu bisa menggunakan Garnier ini sebagai bagian dari rangkaian skincare harianmu.
9. Garnier Pure Active Acne & Oil Clearing Scrub
Pembersih wajah satu ini diklaim Garnier dapat membebaskan kulit wajah dari 12 masalah akibat minyak dan jerawat.
Mengandung bahan anti bakteri dan ekstrak blueberry alami yang bekerja lewat butiran scrub. Masalah pada wajah akan segera teratasi dengan pemakaian yang rutin.
Kandungan di dalam skincare ini membantu mengatasi 12 masalah yang disebabkan oleh: Jerawat, Minyak berlebih, Bekas jerawat, Warna kulit tidak rata, Kekusaman, Kulit agak gelap, Efek paparan sinar UV, Bintik hitam, Kulit tidak halus, Pori besar, Pori tersumbat dan Komedo.
10. Garnier Serum Mask Bright Up Skin Care
Garnier Serum Mask Bright Up Skin Care adalah serum masker yang cocok untuk pria dan wanita. Bagi kamu yang ingin wajah tampak cerah hanya dalam 15 menit pemakaian, masker ini layak kamu pertimbangkan.
Tisu masker ini dibekali dengan kandungan vitamin C yang mencerahkan, serta mengatasi masalah pada wajah seperti kekusaman, bekas jerawat dan bintik-bintik hitam. Namun untuk mendapatkannya kamu perlu pemakaian rutin selama seminggu atau lebih.
Baca juga: 7 Masker Penghilang Flek Hitam yang bisa Kamu Temukan di Indomaret
Apakah 3 Hari Cukup untuk Hilangkan Flek hitam?
Tidak ada salahnya mencoba menggunakan skincare Garnier yang sudah dipercaya banyak wanita untuk membantu meningkatkan kecantikannya. Tapi apakah 3 hari cukup untuk benar-benar efektif menghilangkan flek hitam? Lebih tepatnya membuat kulit tampak lebih cerah.
Garnier mengklaim bahwa Garnier Bright Complete Serum Day Cream dengan kandungan vitamin C di dalamnya akan membuat kulit tampak lebih cerah sejak hari ke-3. Pemakaian rutin setelahnya akan membuat area kulit yang ada flek hitam lebih cerah dan perlahan tersamarkan.